Semakin banyak yang kita pelajari, semakin kita sadar betapa sedikit yang kita ketahui.

"Pria 1001 Masalah"

time Mamas0 Komentar
Dulu saya pernah punya sahabat dekat namanya oglex, dekat sekali bahkan seperti kakak sama adik namanya oglek. Dia menyebut dirinya "Petualang Sejati". Kenal sama dia karena dulu setiap pagi ibunya selalu minta untuk temenin oglek bermain video game "Sega". Dari situlah awal kita mulai dekat. Setiap ada kesempatan saya pasti main kerumahnya sampai lupa makan, bahkan untuk makan siang pun kami bikin makan sendiri "ngerebus mie" dirumahnya,. Karena saat itu kedua orang tuanya adalah orang sibuk sehingga kami hanya berdua dalam rumah yang besar dan serba ada waktu itu.
Waktu terus berjalan hingga kami beranjak dewasa, dan kedekatan kami pun tak berubah masih tetap terjaga bahkan kami suka tidur saling tukar tempat minggu sekarang dirumah saya minggu besok dirumah oglek, lebih sering dia tidur dirumah saya sih,. Kami saling cerita-cerita dari yang ringan sampai yang rumit, baik itu masalah atau bukan kami selalu bercerita seakan-akan tiap malam tuh gak mungkin gak ada cerita yang kami bahas.
Saya tau story tentang dia, kesusah orang tuanya, kesuksesan orang tuanya, bahkan bias dibilang saya tau detail tiap kerikil dalam rumahnya "heheh lebay dikit..." pokoknya saya tau lah semuanya dah tentang oglek, dari dia yang ditinggal sama cewenya untuk selamanya "meninggal" yang masih idup.
Saya pun sama seperti dia, cerita apa yang saya ingin ceritakan dan utarain,. Tapi ada sedikit perbedaan bro,..
kalo oglek cerita semua tanpa dia pilih mana yang harus dia ceritakan dan mana yang harus tidak dia ceritakan, makanya saya beri dia gelar "PRIA 1001 MASALAH" nah kalo saya lebih selektif cerita dan masalah apa yang saya harus ceritakan ke oglek.
BERSAMBUNG BRO...
0 Komentar tentang "Pria 1001 Masalah"Tebar Komentar
Posting KomentarForm Komentar
arahkan pointer dan masukan kode gambar dalam komentar

Mamas Mamas Mamas